Terbersit kalut
Saat kita bersepeda
Asiknya
Canda tawa Sura ing Baya
Hunus saja
Duka
Jurang Pembeda
Jantung berdebar
Ketakutan
Analogi kita menyatu
Oh lupakan
Kusibak saja tasbih
Lekaslah jadi siut
Sementara kau;
Dirumah Bapamu
Merapal doa
Dengan salib
Dan kita
Masih enggan
Tanyakan kalbu
Satu saja
Ini cinta
Oh nestapa
Kau percaya
Aku yakin
Kau pergi
Aku tetap disini
Yo Hanaisme
Bertanya kabar
Pada nurani
Kau kah aku?
Aku adalah kau
Pembeda adalah hirarki
Seni seluas batas
Mahakarya Sang Esa
Oh "Yo" hanaisme
Berbeda semua
Kecuali dalam cinta
Sleman
Komentar
Posting Komentar